08112652210 / 08112652244 info@akeyodia.com

Banyak yang bertanya, mengapa personal branding dibutuhkan? Seberapa penting personal branding berpengaruh? Tapi sayangnya masih belum tahu lebih jauh tentang apa manfaatnya. Bagi yang belum begitu memahami, personal branding adalah citra diri atau cara Anda akan merepresentasikan diri terhadap publik. Representasi ini bisa dari segi penampilan, dari segi cara berbicara, dari segi karakter, ataupun keahlian.

 

Memahami Personal Branding

Personal branding menjadi proses untuk mengambil kendali bagaimana penilaian seseorang terhadap diri Anda. Mudahnya, Anda menentukan apa saja yang akan Anda tunjukkan pada orang lain, yang nantinya itu akan memberikan pengaruh terhadap penilaian mereka.

Membicarakan personal branding tentu tidak terlepas dari munculnya ciri khas dalam diri. Sebab ciri khas menjadi salah satu kunci dari sebuah proses personal branding. Mengapa demikian? Karena tujuan personal branding adalah membuat orang lain mengetahui keunikan atau ciri khas Anda.

Apakah personal branding itu kepura-puraan atau kepribadian palsu? Jawabannya TIDAK! Sebab personal branding branding sendiri adalah proses bagaimana Anda menjadi versi terbaik dari diri Anda sendiri dan tetap berciri khas.

 

Manfaat Personal Branding

Sebenarnya personal branding dapat muncul secara alami, atau muncul karena disengaja. Muncul secara disengaja di sini karena Anda ingin mencapai tujuan tertentu agar mendapat pengakuan atas keahlian yang dimiliki. Berikut beberapa manfaat personal branding:

#1. Dapat Meningkatkan Kredibilitas

Manfaat personal branding adalah meningkatkan kredibilitas. Anda tentu ingin keahlian yang dimiliki diakui oleh orang lain dan mendapatkan kepercayaan.

Misalnya, Anda memiliki kemampuan memasak yang luar biasa, sayangnya belum terbukti dan diakui, tentu saja hal tersebut membuat kredibilitas rendah. Beda ceritanya ketika Anda kemudian membuat konten unik atau mengikuti kompetisi memasak nasional. Karena meskipun tidak mendapatkan juara pertama, Anda akan tercatat bahwa berhasil mengukir prestasi dan mampu membangun personal branding yang kuat.

#2. Mampu Meningkatkan Kepercayaan Diri

Manfaat meningkatkan personal branding adalah dapat meningkatkan rasa percaya diri pada seseorang. Anda akan lebih percaya terhadap kemampuan diri, sehingga akan termotivasi dalam mengasah kemampuan dan keterampilan.

#3. Memperluas Relasi

Manfaat meningkatkan personal branding juga dapat membantu Anda membangun relasi diberbagai bidang. Ketika Anda yakin dengan kemampuan dan personal branding yang Anda bangun, Anda dapat menjangkau relasi ke seluruh dunia.

Ketika orang lain mengetahui personal branding Anda, secara otomatis daya jual Anda juga akan meningkat. Anda kemudian akan dianggap sebagai salah satu orang yang memiliki potensi untuk diajak bekerja sama dengan mereka.

#4. Memperkuat Usaha yang Dibangun

Manfaat membangun personal branding adalah mampu memperkuat usaha yang sedang Anda jalankan. Hal ini terjadi karena personal branding mampu meningkatkan integritas Anda di mata calon customer, pelanggan, kompetitor, hingga relasi bisnis Anda.

Banyaknya usaha yang sejenis atau merk sejenis tentu membuat calon konsumen memiliki pilihan yang luas. Calon konsumen akan cenderung memilih merk atau usaha yang memiliki citra yang unik awalnya. Ketika mereka sudah mengetahui kualitas produk atau jasa yang Anda miliki, mereka akan kembali pada Anda.

#5. Lebih Fokus

Personal branding juga bermanfaat dalam membantu Anda meminimalisir kelemahan sekaligus memperbaiki kekurangan. Anda akan belajar untuk fokus dalam melakukan pengembangan diri diri, menentukan prioritas, dan cepat tanggap terhadap kesempatan yang datang.

Sekarang Anda tahu bahwa personal branding memiliki manfaat yang luar biasa dalam menjadi pembeda dengan orang lain. Apalagi jika orang lain tersebut memiliki keahlian atau usaha bisnis yang hampir serupa dengan Anda.

Dalam membangun personal branding tidak perlu berpura-pura menjadi orang lain, karena Anda hanya perlu menjadi diri sendiri untuk membangun citra positif. Anda harus berangkat pada keyakinan bahwa “Manusia diciptakan berbeda dan memiliki keunikan masing-masing”. Dari situ Anda akan semangat untuk mengembangkan keterampilan dan memaksimalkan seluruh potensi yang Anda miliki.




VIDEO (VLOG) COACH EDWIN


Jangan lewatkan menonton video dari Coach Edwin tentang Life, Spiritual dan Bisnis untuk mendapatkan manfaatnya.


pelatihan pikiran bawah sadar

Program Kami

 

Jika Anda membutuhkan pembicara terkait motivasi, konsultasi berbagai masalah kehidupan / bisnis, Coach untuk menangani masalah yang Anda hadapi, silahkan konsultasikan kepada kami melalui whatsApp sekarang juga.



Apa Masalah Anda?




WhatsApp