Riset pasar menjadi hal yang penting dalam pengembangan produk. Selain itu riset pasar juga membantu Anda untuk mengidentifikasi produk apa yang dibutuhkan konsumen dan tren bisnis yang akan dihadapi ke depan. Sebenarnya riset pasar bukan hal yang rumit dilakukan. Andapun bisa memulainya sekarang.
Apa itu Riset Pasar?
Riset pasar merupakan kegiatan penelitian sederhana yang dapat dilakukan pelaku usaha. Guna riset pasar adalah untuk mendapat informasi mengenai suatu target pasar.
Pada dasarnya riset pasar merupakan kegiatan mencari data lebih lanjut mengenai kondisi industri, kompetitor, hingga konsumen dari suatu produk yang ada di suatu pasar. Selanjutnya data yang diperoleh akan diolah untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan oleh usaha.
Apa Hal yang Paling Krusial dalam Riset Pasar?
Tahapan paling krusial dalam riset pasar adalah mengumpulkan data. Karena data yang baik akan memberikan informasi yang tepat, sedangkan data yang kurang baik dapat memberikan informasi yang tidak bermanfaat. Jika data yang dikumpulkan salah dan informasi yang diolah tidak bermanfaat, maka dapat saja berujung pada kerugian.
Siapa yang Berperan dalam Pengumpulan Data?
Riset pasar sendiri bisa dilakuka online dan bisa juga secara offline dengan melibatkan sumber daya manusia. Untuk pengumpulan data secara langsung oleh SDM dapat dilakukan dengan menggunakan dua metode, yaitu pengumpulan data sekunder dan data primer.
-. Pengumpulan Data Sekunder
Pada pengumpulan data sekunder, Anda tidak perlu mencari data langsung. Tetapi Anda dapat menggunakan studi literatur untuk mencari sebuah referensi mengenai target pasar yang diinginkan.
Mencari data sekunder memerlukan kehati-hatian dan kemampuan analisa. Itu dikarenakan Anda perlu mencari literatur yang tepat melalui berbagai media yang ada.
Ketika Anda sudah melakukan pengumpulan data, Anda tinggal menyusunnya menjadi sebuah informasi yang bermanfaat bagi bisnis Anda.
-. Pengumpulan Data Primer
Pada pengumpulan data primer, Anda akan turun langsung mencari data di lapangan. Sehingga dapat dikatakan kegiatan pengumpulan data primer akan melibatkan sumber daya manusia relatif cukup banyak.
SDM pelaksana kegiatan pada pengumpulan data primer harus diberkali dengan pemahaman mengenai teknik survei, mulai dari pengambilan sampel dan membuat kuesioner yang baik.
Jangan lupa untuk mempertimbangkan sebaran konsumen sehingga Anda mampu mendapatkan gambaran menyeluruh dari populasi di pasar yang Anda inginkan. Selain teknik survei, mereka juga harus mampu menyusun kuesioner yang tepat.
Webinar Bersama Forum UMKM Kota Baubau
Siapa yang merasa masih bingung mencari konsumen?
Atau merasa kok konsumen tidak mudah datang ya?
Sebenarnya, salah satu kegiatan penting dalam pengembangan produk usaha adalah riset pasar. Riset pasar membantu UMKM untuk mampu mengidentifikasi produk yang dibutuhkan pasar dan sebagai masukan untuk mencari informasi mengenai potensi bisnis yang akan dihadapi ke depan (trend).
Meski terdengar agak rumit, riset pasar sebenarnya bisa dilakukan dengan cara yang sederhana.
Temukan jawabannya di Webinar Forum UMKM Kota Baubau bersama Akeyodia dengan tema:
Tema: “A Comprehensive Guide to Market Research: “Strategi dalam merancang Riset Pasar yang Tepat untuk UMKM”
Yuk daftar sekarang: