08112652210 / 08112652244 info@akeyodia.com

Perilaku Anda di tempat kerja dapat memengaruhi segalanya. Contohnya terkait hubungan dengan rekan kerja, menemukan peluang baru, meningkatkan reputasi profesional, hingga meningkatkan karier serta pengalaman.

Perilaku profesional di tempat kerja merupakan perpaduan antara kesiapan mental, sikap keseharian, penampilan, serta sopan santun. Hal ini akan tercermin ketika Anda berbicara, berpendapat, bertindak, dan membuat keputusan. Prinsip utama perilaku profesional di tempat kerja meliputi:

-. Memperlakukan sejawat dan tim kerja dengan rasa hormat

-. Selalu menampilkan sikap dan perilaku positif

-. Sopan dan disiplin

-. Berpakaian dengan santun dan tepat

-. Produktif, penuh motivasi, dan berkinerja tinggi.

Lalu bagaimana caranya menunjukkan perilaku profesional di tempat kerja namun tidak terkesan mencari-cari perhatian?

 

#1. Datang Tepat Waktu

Cara menunjukkan perilaku profesional di tempat kerja yang pertama adalah disiplin waktu. Ketika Anda disiplin terhadap waktu, artinya Anda adalah orang yang dapat diandalkan dan peduli dengan pekerjaan. Anda dapat menulis memo atau menyetel alarm yang dapat diigunakan untuk mengingat kegiatan, rapat, dan konferensi.

 

#2. Perhatikan Penampilan Anda

Cara menunjukkan perilaku profesional di tempat kerja yang kedua adalah bagaimana Anda berpenampilan. Terlepas dari apakah perusahaan memiliki aturan berpakaian yang ketat atau santai, Anda wajib pertahankan penampilan yang bersih dan rapi yang memberi kesan positif.

 

#3. Menunjukkan Rasa Hormat

Cara menunjukkan perilaku profesional di tempat kerja yang ketiga adalah selalu menghormati rekan kerja, atasan, maupun siapapun di tempat kerja Anda. Gunakan bahasa yang baik dan sopan selama percakapan santai, hindari bergosip, membicarakan topik sensitif, dan berbagi informasi yang terlalu pribadi. Jika Anda perlu curhat kepada rekan kerja, lakukan di ruang pribadi di luar pekerjaan Anda. Saat situasi formal, bicaralah dengan jelas dan sopan sehingga orang dapat memahami Anda.

 

#4. Integritas

Cara menunjukkan perilaku profesional di tempat kerja yang keempat adalah menjaga integritas. Integritas di tempat kerja dapat mengarah pada hubungan yang positif dan menumbuhkan adanya rasa saling percaya. Jujurlah jika Anda membutuhkan waktu istirahat pribadi dari pekerjaan atau dapat menggunakan beberapa hari ekstra untuk menyelesaikan sebuah proyek.

 

#5. Optimis

Cara menunjukkan perilaku profesional di tempat kerja yang kelima adalah optimis. Orang-orang senang bekerja dengan rekan kerja yang optimis. Jika Anda bekerja dengan motivasi dan dengan sikap yang baik, rekan kerja Anda mungkin akan menunjukkan perilaku serupa.

 

#6. Bertanggung Jawab

Cara menunjukkan perilaku profesional di tempat kerja yang keenam adalah bertanggung jawab. Seseorang yang dihormati adalah mereka yang memberi contoh dengan mengambil tanggung jawab atas tindakan mereka. Jika Anda membuat kesalahan, selalu akui dan ambil langkah untuk memperbaikinya atau mencegahnya terjadi lagi. Hindari menyalahkan orang lain, bahkan jika mereka berkontribusi pada suatu masalah.

 

#7. Tahu Tempat

Cara menunjukkan perilaku profesional di tempat kerja yang ketujuh adalah tahu kapan Anda bersantai dan kapan bekerja. Contohnya hindari memeriksa akun pribadi sosial media Anda selama jam kerja. Tunggu sampai istirahat makan siang untuk memeriksa media sosial Anda agar tidak mengganggu atau mengalihkan perhatian saat bekerja.

 

#8. Saling Membantu

Cara menunjukkan perilaku profesional di tempat kerja yang kedelapan adalah tawarkan bantuan kepada rekan Anda yang mengalami kesulitan kerja. Ketika mereka tampak kewalahan dengan tugas atau mencoba memecahkan masalah, tanyakan apakah mereka menginginkan pendapat, ide, atau bantuan dari Anda. Namun yang perlu Anda garis bawahi adalah tetap hormati tanggapan mereka.

 

#9. Memahami Aturan

Cara menunjukkan perilaku profesional di tempat kerja yang kesembilan adalah memahami dan mengikuti aturan dan kebijakan perusahaan. Anda dapat bertindak secara etis dan akan cenderung membuat keputusan yang baik yang menguntungkan seluruh tim Anda.

 

#10. Dapat Diandalkan

Cara menunjukkan perilaku profesional di tempat kerja yang kesepuluh adalah dapat mengandalkan. Tunjukkan bahwa Anda dapat menyelesaikan tugas sesuai tenggat waktu dan dapat melakukan pekerjaan yang berkualitas.

Berikut adalah sepuluh cara menunjukkan perilaku profesional di tempat kerja yang. Lalu bagaimana caranya agar tetap sehat mental dan profesional dalam bisnis maupun karier?

 

Ikuti Webinar Bersama TDA Solo

dengan tema: Developing Professional Business Behaviour: Mengelola Kesehatan Mental dan Mengembangkan Perilaku Bisnis Profesional

🗣️ : Coach Edwin Indarto

📅 : Senin, 18 Juli 2022

⌚ : 09.00 WIB – Selesai

Yuk daftar sekarang:

VIA ZOOM:

Meeting ID: 874 2111 6590

Passcode: TDASolo

Siapkan alat tulis yaaa

 

TDA Solo




VIDEO (VLOG) COACH EDWIN


Jangan lewatkan menonton video dari Coach Edwin tentang Life, Spiritual dan Bisnis untuk mendapatkan manfaatnya.


pelatihan pikiran bawah sadar

Program Kami

 

Jika Anda membutuhkan pembicara terkait motivasi, konsultasi berbagai masalah kehidupan / bisnis, Coach untuk menangani masalah yang Anda hadapi, silahkan konsultasikan kepada kami melalui whatsApp sekarang juga.



Apa Masalah Anda?




WhatsApp