Apabila Anda memiliki semangat untuk memperbaiki diri menjadi lebih baik lagi, maka Pelatihan Peningkatan Self-Awareness adalah hal yang Anda butuhkan. Self-Awareness atau kesadaran diri adalah sebuah sikap yang berupaya memerhatikan perilaku, perasaan dan dampaknya terhadap orang lain. Jika hal tersebut dijadikan kebiasaan dalam keseharian, Anda akan berpotensi mampu mengelola dan dipercayai tanggung jawab penting.
Memiliki Self-Awareness adalah salah satu kriteria yang harus dimiliki oleh seseorang. Dengan self-awereness, seseorang dapat secara sadar mempengaruhi situasi dan lingkungan tempat dia berada. Apakah Self-Awareness juga sangat penting bagi karyawan? Apakah Pelatihan Peningkatan Self-Awareness untuk karyawan diperlukan?
Suasana Tempat Kerja
Konflik di dalam sebuah lingkungan kerja sudah tentu ada. Kenyataannya tidak ada kantor yang sempurna atau rekan kerja yang sempurna seperti dalam movie. Setiap kantor pati memiliki isu, konflik, kesibukan, dan rahasianya masing-masing. Hal tersebut normal adanya.
Terlepas dari itu, karyawanpun juga memiliki tipenya masing-masing. Ada tipikal karyawan yang memainkan peran yang mayor dalam lingkungan kerja. Akhirnya ketika karyawan tersebut absen, suasana kantor terasa sepi dan berbeda. Ada juga karyawan yang tidak mudah bergaul atau melebur dengan dinamika suasana di kantor.
Ada tipe karyawan yang kerjanya sedikit lambat, hingga menghambat pekerjaan karayawan lainnya. Ada pula tipe karyawan yang sering lalai mengerjakan tugas, hingga membuat tugas karyawan lain bertambah.
Apapun itu, Anda sebagai pemimpin memiliki tanggung jawab untuk mengelola sumber daya manusia yang Anda miliki. Untuk mengelolanya, Anda perlu mengidentifikasi karyawan mana yang memiliki isu darurat dan memformulasikan metode Pelatihan Peningkatan Self-Awareness untuk melatihnya.
Emotional Intelligence
Emotional Intelligence (EQ) adalah topik yang terkenal tahun 1990an ketika para ahli menyadari bahwa Intelligence Quotients (IQ) saja bukan jaminan kesuksesan seseorang. Muncul faktor baru yaitu EQ atau Emotional Intelligence. Secara singkat kecerdasan intelektual disebut IQ dan kecerdasan emosional disebut EQ.
Seorang individu dinilai memiliki kemampuan menyeimbangkan emosi dan beradaptasi terhadap situasinya. Jadi ketika seorang performanya kurang baik di lingkungan kerja, biasanya diidentifikasikan adanya krisis dalam segi EQ.
Menurut psikolog Daniel Goleman, ada 5 strategi yang menjadi terapi sederhana untuk karyawan dalam meningkatkan EQ;
#1. Self-Awareness
Seorang individu yang memiliki self-awareness tinggi akan memiliki kepercayaan diri yang baik, mampu mengatasi dan mengendalikan emosi dalam dirinya. Apabila ada karyawan yang suka menghina dan menyalahkan diri, hal itu pertanda bahwa dia kekurangan self-awareness.
#2. Self-Regulation
Self-regulation merupakan tingkat baru dari self-awareness dalam hubungan pengambilan keputusan dan terkait bagaimana cara Anda bereaksi. Orang dengan self-regulation tinggi idealnya dia mengerti bagaimana perbuatan dan emosi negatifnya dapat mempengaruhi orang lain. Orang dengan self-regulation yang baik akan lebih bijaksana sebelum mengambil tindakan atau keputusan.
#3. The Power of Motivation
Motivasi adalah terkait dorongan yang dimiliki oleh seorang. Motivasi merupakan sebuah energi yang dapat membantu Anda untuk tetap antusias dan tekun. Karyawan dengan motivasi tinggi dapat mudah beralih dari kegagalan dan kembali fokus untuk berhasil di pekerjaan dia selanjutnya.
#4. Empathy
Ketika karyawan berempati terhadap lingkuannya, maka persatuan akan tercipta pada lingkungan kerja. Kemampuan empati ini berbicara tentang bagaimana karyawan mampu memahami dan meresponi emosi orang lain. Saat karyawan memiliki empati yang tinggi, maka karyawan tersebut akan mampu memperlakukan orang lain dengan hormat dan ramah.
#5. Social Skills
Orang yang memiliki social skills yang baik, mampu memelihara hubungan dan memimpin sebuah tim. Anda dapat mempersuasi orang lain untuk mau bergerak sesuai instruksi yang Anda inginkan tanpa menyinggung orang tersebut. Sebab biasanya kesalahpahaman terjadi karena cara penyampaian yang yang keliru.
Program Akeyodia
Akeyodia memiliki program Pelatihan Peningkatan Self-Awareness yang sesuai kebutuhan Anda. Silakan telepon/WA ke nomor 08112652244 /08112652210, jika Anda tertarik mengadakan Training untuk Perusahaan/Instansi/Sekolah Anda.
Dokumentasi Kegiatan
Dokumentasi Kegiatan In House Training: Personal Effectiveness and Self Awareness. Untuk Karyawan dan Karyawati Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Timur. Kegiatan diselenggarakan pada Kamis s.d. Sabtu, 8-10 April 2021, bertempat di Doubletree ByHilton Surabaya. In House Training dibuka oleh dibuka secara resmi oleh Bapak Dadal Angkoro.