08112652210 / 08112652244 info@akeyodia.com

Dari awal membangun bisnis, tanamkan konsep sederhana di pikiran Anda, “saya ingin menjadi besar dan saya tahu akan bertumbuh”. Di awal, Anda memang perlu memiliki rencana ambisius untuk menumbuhkan bisnis Anda secara berkesinambungan. Kita semua memiliki waktu yang sama dalam sehari, yakni 24 jam.

Tapi mengapa beberapa orang jauh lebih produktif daripada yang lain? Bisa jadi semua orang berada dalam kategori “pola pikir rata-rata” dan “pola pikir CEO”, yang berlaku untuk produktivitas. Ada beberapa hal mendasar yang dapat digunakan untuk meningkatkan produktivitas. Misalnya dari jam tidur dan manajemen waktu yang lebih baik, konsentrasi dan prioritas yang lebih jelas, dll.

Apa itu Pola Pikir CEO?

Saat Anda memutuskan untuk membuka suatu bisnis, Anda harus mempertimbangkan banyak hal termasuk kegiatan yang dilakukan secara rutin, ini penting untuk diperhatikan agar semuanya dapat berjalan secara beriringan.

Lihatlah bagaimana Anda menghabiskan waktu kemarin. Apakah Anda ingin seperti ini saja selama sisa hidup? Berapa banyak tugas yang Anda habiskan untuk waktu dan perhatian?

Banyak cara yang biasa dilakukan seorang CEO untuk mengembangkan bisnisnya yang dimulai dari bawah, tergantung bagaimana Anda mengatur pola pikir untuk terus maju ke depan. Berikut adalah pola pikir CEO yang membuat bisnis dapat berkembang pesat :

1. Buat Visi & Misi Perusahaan

Suatu bisnis pastinya harus memiliki visi dan misi perusahaan yang harus dicapai oleh seorang CEO. Dalam mengembangkan sebuah perusahaan, seorang CEO harus membuat pelanggan atau klien membutuhkan dan mencari produk yang Anda jual.

2. Buat Rencana Bisnis

Anda perlu memikirkan tentang target pasar, pertumbuhan tim, atau sebuah keuntungan. Tiga hal ini perlu Anda pikirkan dan di rencanakan. Buat rencana bisnis untuk 5 sampai 10 tahun ke depan, seperti siapakah target pasar yang akan Anda tuju, tim seperti apa yang akan berkontribusi untuk mengembangkan bisnis dan Anda harus menargetkan keuntungan perusahaan yang akan Anda dapatkan di masa yang akan datang.

3. Investasikan Brand

Jika Anda memiliki dana yang cukup, tunjuk seorang yang profesional yang mendukung dalam mendesain logo, memainkan web bisnis dan promosi produk. Karena memiliki merk visual yang bagus dan eye-catching membuat klien tertarik dengan bisnis Anda.

 

4. Fokus Pada Minat dan Kemampuan

Sebagai salah satu contoh, faktor terpenting yang menjadi fondasi kesuksesan Bill Gates adalah kefokusannya dalam mengasah minat, kompetisi, keterampilan dan juga investasi waktu serta energinya dalam dunia pemograman komputer. Ia sangat memahami apa hal yang menjadi minatnya dan fokus mempertahankan serta mewujudkannya.

5. Tim yang Solid dan Kompeten

Ambil contoh Jack Ma, walaupun saat ini sudah tidak menjabat sebagai CEO Alibaba, tetap saja ia merupakan orang yang berpengaruh di balik nama besar Alibaba Group. Menurut Jack Ma, kebesaran Alibaba tidak bisa lepas dari kerja tim yang baik. Karena ketatnya persaingan, hampir tidak mungkin jika sebuah bisnis dapat berkembang tanpa sebuah tim. Banyak pekerjaan yang harus di lakukan dan itu harus dapat dikerjakan dengan tepat dan maksimal. Jangan sampai Anda mengabaikan nilai penting tim, cari dan bentuk tim yang kompeten dan solid!

6. Belajar dari Pesaing, Bukan Meniru

Anda harus belajar dari competitor, tapi jangan pernah menirunya. Jika Anda meniru maka bersiaplah untuk gagal. Hal ini karena setiap bisnis memiliki asumsi kondisinya masing-masing yang membuat jalan menuju kesuksesannya tidaklah sama. Selain itu, bisnis Anda menjadi tidak memiliki identitas, justru hasil tiruan membuat identitas bisnis kompetitor semakin kuat di mata customer. Lalu apa bedanya belajar dan meniru?

Belajar adalah mempelajari hukum-hukum sebab akibat kesuksesan yang masih relevan dengan asumsi bisnis Anda, sehingga lebih jeli membuat produk dan strategi bisnis Anda sendiri. Sementara meniru adalah menggunakan produk maupun cara yang dilakukan kompetitor tanpa memahami relevansi dan resikonya untuk bisnis Anda.

7. Jeli Melihat Peluang

Saat ini, sebagian besar masyarakat Indonesia akrab dengan gojek, sistem transportasi yang mempermudah kehidupan kita, baik dengan layanan ojek online, go food, go clean, go massage dll. Gojek di dirikan oleh Nadhiem Makariem, dimulai dari kejeliannya dalam melihat masalah dan peluang dalam bidang transportasi publik. Hasil dari pengamatannya ini menjadi sebuah inpirasi pendirian gojek.  Sebagai pebisnis, Anda tidak boleh lengah dalam melihat peluang dan menghayati setiap masalah yang terjadi di sekitar.

Apabila Anda saat ini gagal, pahamilah bahwa terkadang, satu-satunya cara sekses adalah dengan mengalami kegagalan terlebih dahulu. Karena dengan banyaknya kegagalan, dapat membuat orang belajar dan mentalitasnya semakin kuat dalam mencari jalan keluar dari permasalahan. Jika Anda masih mengalami kegagalan dalam bisnis, coba lah mencari sumber masalahnya dan belajar bagaimana meningkatkan performa bisnis menjadi lebih baik.

Apa yang Dapat Akeyodia Lakukan?

Silakan hubungi kami di telepon/WA ke nomor 08112652244 /08112652210, jika perusahaan Anda tertarik mengadakan Program In House Training atau Pendampingan Bisnis.




VIDEO (VLOG) COACH EDWIN


Jangan lewatkan menonton video dari Coach Edwin tentang Life, Spiritual dan Bisnis untuk mendapatkan manfaatnya.


pelatihan pikiran bawah sadar

Program Kami

 

Jika Anda membutuhkan pembicara terkait motivasi, konsultasi berbagai masalah kehidupan / bisnis, Coach untuk menangani masalah yang Anda hadapi, silahkan konsultasikan kepada kami melalui whatsApp sekarang juga.



Apa Masalah Anda?




WhatsApp