Di dunia kerja, dibutuhkan sebuah teamwork yang solid. Kekompakan menjadi kunci berkembangnya sebuah perusahaan. Pertanyaannya adalah bagaimana cara mengoptimalkan kemampuan setiap anggota untuk mendapatkan hasil terbaik. Sedangkan banyak faktor yang diperlukan guna membangun teamwork yang baik. Hal tersebut terjadi karena dalam tim terdapat anggota dengan pemikiran yang berbeda-beda. Berikut adalah cara membangun teamwork yang baik untuk Anda terapkan di perusahaan Anda.
#1. Samakan Visi, Misi, dan Tujuan
Cara membangun teamwork yang baik dibutuhkan kejelasan visi, misi, dan tujuan yang ingin dicapai. Jika semuanya jelas maka setiap anggota akan memiliki gambaran apa yang ingin dicapai. Perusahaan juga perlu menjelaskan secara rinci apa saja harapan yang mereka ingin miliki terhadap timnya.
#2. Lingkungan Kondusif
Cara membangun teamwork yang baik dapat dibangun dari lingkungan kerja yang kondusif. Artinya setiap anggota tim diberikan ruang agar dapat mengambil resiko. Selain itu, setiap anggota juga dapat menaruh kepercayaan satu sama lain. Setiap anggota merasa aman dan bebas dalam menyampaikan pendapat meskipun pendapat tersebut berbeda. Dari banyaknya sudut pandang dalam menyikapi suatu hal, maka dihasilkan pula banyak alternatif solusi dari setiap masalah.
#3. Komunikasi
Cara membangun teamwork yang baik melalui komunikasi yang intens, terbuka, dan saling menghargai. Dengan membangun komunikasi, setiap anggota akan merasa didengarkan. Dari komunikasi yang baik juga akan memunculkan kemampuan empati dan saling menghargai. Sebab sebuah tim yang baik adalah tim yang anggotanya juga dapat melihat keunikan dan kelebihan anggotanya dari berbagai sudut pandang dan pengalaman.
#4. Mendorong Kreativitas
Cara membangun teamwork yang baik adalah dengan mendorong kreativitas anggotanya. Hargai setiap ide yang mereka sampaikan, dan biarkan daya kreatif dan imajinasi mereka selalu muncul.
Ajak tim Anda secara rutin untuk berdiskusi demi kemajuan perusahaan. Anda dapat mendiskusikan tentang norma, tujuan kelompok, hambatan tim, hingga solusi yang harus dilakukan untuk mengatasi hambatan. Sehingga sebuah tim akan berkembang.
#5. Manajemen Konflik
Cara membangun teamwork yang baik juga terkait bagaimana cara tim dalam manajemen konflik. Hal ini mencakup bagaimana mereka membuat kesepakatan untuk menganalisa, mendiagnosa, dan mencari solusi dari konflik yang muncul. Sebuah tim yang baik dapat mencegah konflik pribadi antar anggota dan mampu memanajemen konflik menjadi sebuah diskusi positif.
#6. Pola Kepemimpinan
Cara membangun teamwork yang baik juga tergantung bagaimana leader-nya, karena pasti semua dimulai dari pimpinan. Pemimpin hendaknya memiliki sikap yang bertanggung jawab dan dapat dipercaya oleh timnya. Jika tim memercayai Anda, mereka akan bekerja dengan efektif meski Anda tidak ada. Anda perlu mengembangkan pola keterampilan kepemimpinan yang sesuai dengan diri Anda baik belajar dari buku maupun training.
#7. Aturan untuk Tim
Cara membangun teamwork yang baik adalah dengan membuat aturan. Aturan tersebut bukan berarti membatasi seseorang dalam bertindak, tetapi menjadi cara untuk menyelaraskan rekan satu tim. Tujuannya adalah agar semua tetap berada pada jalan yang sama, menjaga kesuksesan, dan menjaga produktivitas tim.
#8. Membuat Keputusan Bersama
Cara membangun teamwork yang baik tentu dengan membuat keputusan penting bersama-sama. Ketika ada sebuah masalah yang penting dan diputuskan bersama, maka keputusan tersebut tentunya juga akan didukung dan dijalankan dengan penuh komitmen secara bersama-sama.
Menjadi bagian dari sebuah tim yang hebat merupakan idaman bagi semua orang. Rasa kebersamaan menjadi nilai tambah agar seseorang bertahan dalam sebuah kelompok. Membentuk tim yang hebat bukan pekerjaan mudah, berbagai faktor memiliki dampaknya masing-masing. Guna menghasilkan teamwork yang baik dibutuhkan komitmen dari semua tim.
Meski banyak faktor dalam terbentuknya sebuah teamwork yang baik. Namun cara di atas dapat Anda gunakan. Ingatlah bahwa hubungan antar anggota tim hari demi hari juga perlu ditingkatkan. Interaksi mereka keseharian akan membentuk ikatan yang kuat.
Dokumentasi Webinar Bersama Komunitas
Berikut adalah dokumentasi webinar bersama Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Sleman dan Rumah Kreatif Sleman. Tema webinar yang diangkat adalah “Be Yourself and Be Confident : Bye Bye Overthinking dan insecurity”. Webinar kolaborasi tersebut dilaksanakan pada Senin, 20 Desember 2021 pukul 09.00 WIB sampai selesai. Jika Anda ingin berkolaborasi, hubungi kami di 08112652244 atau 08112652210.